Padang

Harga Air Perumda AM Kota Padang Naik Mulai Januari 2025, Berikut Rinciannya!

×

Harga Air Perumda AM Kota Padang Naik Mulai Januari 2025, Berikut Rinciannya!

Sebarkan artikel ini

“Saat ini pelanggan kita 150 ribu, yang secara cakupan hanya 50 persen. Artinya, masih banyak warga Padang yang belum mendapatkan fasilitas air bersih dari Perumda AM Kota Padang,” jelasnya.

Hendra memastikan bahwa penyesuaian tarif tidak terlalu berdampak signifikan bagi pelanggan rumah tangga sosial.

“Penyesuaian ini dilakukan agar subsidi tidak lagi dinikmati oleh pihak-pihak yang sebenarnya tidak tepat, seperti instansi pemerintah atau pelaku usaha,” tambahnya.

Ia menambahkan, Perumda AM Padang telah melakukan berbagai upaya sebelum memberlakukan kebijakan ini.

Baca Juga  Kata-kata Korban Kebakaran Pemancungan saat Dikunjungi TP PKK Padang: Yang Tersisa Hanya di Badan Bu!

“Kami sudah mengadakan konsultasi publik dengan berbagai pihak, seperti Ombudsman, KPID, KI, media, DPRD Padang, serta unsur Forkopimda. Alhamdulillah, semua pihak yang kami ajak bicara memahami maksud dan tujuan penyesuaian tarif ini,” tutupnya. (*/002)