Terkini

Kondisi Terkini Jakarta Rusak Parah! Halte Bus Tinggal Puing, Pecahan Kaca Berserakan

KABATerkini.com
×

Kondisi Terkini Jakarta Rusak Parah! Halte Bus Tinggal Puing, Pecahan Kaca Berserakan

Sebarkan artikel ini

JAKARTA, KabaTerkini.com – Pasca demonstrasi massa berujung ricuh kemarin  sejumlah bangunan rusak parah di Jakarta, khususnya di sekitaran Polda Metro Jaya. Asap putih sisa pembakaran masih terlihat , Sabtu pagi (30/08/25).

Unjuk rasa tersebut terkait tewasnya seorang ojek online (Ojol) Affan Kurniawan (21) yang dilindas kendaraan taktis (Rantis) Brimob saat pembubaran demo buruh di Jakarta, Kamis (28/8/2025) malam.

Pantauan di lokasi, sejumlah bangunan terlihat hancur dirusak oleh massa aksi pada Jumat malam kemarin.

Puing dan kaca terlihat berserakan di sepanjang Jalan Jenderal Sudirman.

Halte bus TransJakarta yang tepat berada di depan Polda Metro Jaya juga tak luput dari amukan massa. Halte itu terlihat dibakar dan dirusak.

Baca Juga  Tim BPBD Pekanbaru: Command Center 112 Padang Sangat Lengkap, Kami Serasa di Gedung BNPB Pusat!

Kondisi halte pun terbilang rusak parah. Asap putih juga masih mengepul di sudut halte tersebut.

Tak hanya itu, sejumlah tembok di sekitaran Polda Metro Jaya juga di coret-coret oleh aksi massa.

Mereka melupakan kekecewaannya dengan menulis sejumlah pesan di tembok. Mulai dari kasus Affan Kurniawan, pengemudi ojol yang tewas ditabrak mobil Brimob hingga menyerukan revolusi 100 persen.

Meski bentrok telah usai, namun efek gas air mata masih terasa di sekitar Polda Metro Jaya.

Baca Juga  Rumah Anggota DPR RI Ahmad Sahroni Dijarah Massa, Eko Patrio dan Uya Kuya Was-was!

Sejumlah pengendara sepeda motor bahkan mengaku matanya terasa perih akibat efek gas air mata.

Sementara, di kolong Jalan Semanggi, puluhan personel TNI terlihat mulai membersihkan jalan pascademo berujung bentrok.

Menggunakan sapu dan serok, personel TNI membersihkan sisa-sisa puing yang terbakar dan kaca berserakan di jalan.

Situasi pascademo berujung bentrok ini juga menjadi pusat perhatian masyarakat.

Mereka terlihat menepi untuk mengambil gambar dengan gawainya.

Pantauan di lokasi, lalu lintas di Jalan Jenderal Sudirman masih terpantau sepi dan bisa dilalui kendaraan. (*/002)