Agam

Agam Terima Penghargaan Kemen-PKP Atas Komitmen Anggaran Perumahan Pedesaan di APBD

KABATerkini.com
×

Agam Terima Penghargaan Kemen-PKP Atas Komitmen Anggaran Perumahan Pedesaan di APBD

Sebarkan artikel ini

AGAM, KabaTerkini.com – Pemerintah Kabupaten Agam berhasil meraih penghargaan sebagai pemerintah daerah terbaik dalam penganggaran bidang perumahan di APBD 2025 untuk kawasan pedesaan.

Penghargaan tersebut diserahkan oleh Direktur Jenderal Perumahan Pedesaan Kementerian Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP) kepada Sekretaris Daerah Kabupaten Agam, Mhd. Lutfi, mewakili Bupati Agam, di Auditorium Gubernur Sumbar, (26/09/25).

Pemerintah pusat menegaskan bahwa persoalan perumahan seperti backlog, rumah tidak layak huni, dan kawasan kumuh masih menjadi tanggung jawab bersama.

Baca Juga  Indojalito Serahkan Bantuan untuk Korban Bencana Galodo di Tanjung Raya Maninjau

“Pengentasan permasalahan perumahan adalah tugas wajib pemerintah pusat dan daerah. Kami mengucapkan terima kasih kepada kepala daerah yang telah menunjukkan komitmennya, termasuk Bupati Mentawai, Bupati Agam, dan Wali Kota Padang Panjang yang hari ini menerima penghargaan. Semoga kebutuhan dasar masyarakat di bidang perumahan dapat kita tuntaskan bersama,” ungkap Dirjen Perumahan Pedesaan.

Sekretaris Daerah Kabupaten Agam, Mhd. Lutfi, menyampaikan bahwa penghargaan ini menjadi motivasi bagi Pemkab Agam untuk terus memperkuat langkah dalam penyediaan perumahan layak huni.

Baca Juga  PT Semen Padang Sediakan Mudik Gratis ke Mentawai, Berikut Cara Daftarnya!

“Kami di Agam berkomitmen menyelesaikan persoalan perumahan, terutama bagi masyarakat berpenghasilan rendah (MBR). Ke depan, kami akan fokus pada optimalisasi program serta mendukung penyederhanaan regulasi agar percepatan penyediaan rumah layak huni dapat benar-benar dirasakan masyarakat,” jelasnya.

Penghargaan ini menegaskan bahwa Pemkab Agam serius dalam memperjuangkan kebutuhan dasar masyarakat, khususnya di bidang perumahan, sebagai bagian dari upaya meningkatkan kesejahteraan warga. (*/001)