KABATerkini.com – Berikut kumpulan puisi-puisi terbaik karya Syofiarti Siska SS. M.Pd yang diterbitkan per edisi.
Ada 3 judul puisi untuk edisi pertama ini sebagai berikut:
Kerinduan
Oleh: Syofiarti Siska
Sukma berontak berbicara.
Asa ingin merangkulnya.
Jiwa haus kasih sayang.
Namun, kejauhan pisahkan raga kerinduan.Kesepian selimuti rasa,
Kegetiran bayangi jiwa,
Kekuatan penopang iman,
Hilang bersama kerinduan ini.
Keheningan malam kerap melanda kegundahan.Detingan waktu pengharapan,
ingin segera bawa daku pada-Nya.
Kerinduan ini kan terus bersemayam,
Selama kejauhan itu,
Masih jembatani hari-hariku.Duri, 09 Agustus 2001
Resah Sisi Hati
Oleh: Syofiarti Siska
Sang pelangi yang mewarnai langit, dan putihnya nuansa hati,
Terlukis, terpendam di alur pikiran.
Mimpi-mimpi yang hangati malam,
Seakan taut dan ikrarkan hati
Dikerinduan yang membakar, resah jiwaku.Alunan rindu ini tak kan pernah lepas dari pundi hati.
Lukisan roman itu meringkas khayal mediaku.
Nada tegur sapa antara kita,
Uraikan nada rasa yang terpendam di jiwa.Namun angin dan awan hitam
Hembuskan dan hempaskan harapan.
Cinta mu seakan membius dan memaksa ku pilih sisi jemu.Rasa yang kerap ku simpan di relung sukma.
Tiada mampu disentuh aroma lain.
Mengapa ku harus terjebakDalam lingkaran bayangan gelap, yang akan terus meruang dan tak berujung batas?
Tanpa kusadari, kubegitu naif
Menutup tirai hati yang tiada akan berarti tanpa diri-Nya di sisi.Padang, 22 Januari 2002
Sang Pujangga
Oleh: Syofiarti Siska
Pena menari di hamparan putih,
Sucinya kertas itu.
Merajut huruf demi huruf,
Merangkai kata demi kata,
Kalimat tersusun demi kalimat,
Membentuk syair indah “Sang Pujangga”.Sang pujangga merubah karya.
Imajinasi berputar,
Termuntahkan tiba-tiba
Tanpa perintah siapa pun jua.
Mulia benar karya yang dihasilkan-Nya.
Damaikan jiwa sejukkan sukma,
Perlipur lara mengubah rasa.
Rasa haus syair indah “Sang Pujangga”.Padang, 22 Agustus 2001
BIONARASI PENULIS
Syofiarti Siska SS. M.Pd merupakan sastrawan berbakat yang keseharian berprofesi sebagai guru di Kota Padang. Buk Icha, begitu sapaan akrabnya sehari-hari.
Syofiarti Siska lahir di Duri, Riau pada 4 Agustus 1981. Ibu tiga anak ini menamatkan sekolah SMP dan SMA Negeri “PJ” alias Pokok Jengkol di Duri, Riau.
Putri sulung pasangan H. Syofian Sori dan Hj. Djuliarti (Alm) ini mulai merantau ke Kota Padang tahun 1999 lalu setelah lulus UMPTN di Fakultas Sastra dan Bahasa Universitas Negeri Padang (UNP). Lulus sarjana langsung melanjutkan pendidikan Jurusan Bahasa Indonesia di Pasca-Sarjana UNP. ***






